Masalah dan Cara Mengatasi Printer Canon IP2770

Seputarprinter.com – Printer merupakan salah satu hardware tambahan untuk Anda sebagai alat mencetak dokumen atau hal-hal lain yang dicetak di atas sebuah kertas. Penting bagi Anda untuk selalu merawat printer Anda. Simak informasi  Cara Mengatasi Printer Canon IP2770 dibawah ini :

 

Spesifikasi Canon IP2770

Salah satu printer yang banyak digunakan untuk keperluan mencetak adalah printer Canon IP2770. Canon IP2770 adalah printer mutakhir nan nyaman untuk digunakan segala keperluan mencetak Anda baik di rumah maupun di kantor. Dengan resoulusi 4800 x 1200 dpi, kualitas cetak yang dihasilkan dari printer kebanggaan Canon ini sangatlah tajam dan baik.

Printer Canon IP2770 ini dapat digunakan di sistem operasi ternama seperti Windows dan Macintosh. Penggunaan daya listrik dari printer ini pun tidak terlalu besar, Anda hanya butuh daya sekitar 100 sampai 240 volt untuk menggunakan printer ini. Berat dan dimensi Canon IP2770 pun termasuk ergonomis, yaitu 3,4kg dengan dimensi 445 x 250 x 130mm.

Masalah dan Cara Mengatasi Printer Canon IP2770

Printer Canon IP2770

Canon IP2770: Printer Terbaik untuk Mencetak Foto

Printer ini juga sering diunggulkan oleh banyak orang sebagai printer paling baik untuk mencetak foto-foto dengan ukuran maksimal A4 atau lebih. Ditambah Chromalife 100+, resolusi 4800 x 1200 dpi tadi akan sangat mumpuni untuk menghasilkan kualitas cetak foto dengan sangat jernih dan jelas. Anda pun hanya perlu menunggu sekitar 55 detik untuk mencetak sebuah foto dengan Canon IP2770.

Keunggulan lain yang dimiliki Canon IP2770 sehingga printer ini bisa disebut yang terbaik untuk mencetak foto adalah teknologi Print Head FINE. Dengan teknologi tersebut, kestabilan dan daya tahan tinta cetak akan sangat baik.

Mengetahui Masalah Yang Sering Terjadi di Printer Canon IP2770

Meskipun menjadi salah satu printer terbaik di kelasnya, pastinya masih ada beberapa masalah yang akan sering Anda alami ketika Anda menggunakan printer Canon IP2770 sebagai mesin untuk mencetak dokumen Anda.

Salah satu yang paling sering adalah masalah penuhnya absorber di dalam printer Canon IP2770. Absorber yang penuh terjadi akibat printer Canon IP2770 milik Anda sudah mencapai batas cetak yang seharusnya. Ya, dengan printer canggih seperti ini, Anda sudah pasti selalu menggunakannya dalam mencetak apapun.

Masalah penuhnya absorber pada printer Anda sebenarnya bukan masalah yang patut Anda takuti. Apalagi teknologi yang dimiliki oleh Canon IP2770 akan membuat Anda tenang, sebab Anda akan diberitahu oleh printer Anda sendiri lewat kode yang berasal dari berkedipnya lampu orange pada printer Anda selama empat kali.

Masalah dan Cara Mengatasi Printer Canon IP2770

Cara Mengatasi Printer Canon IP2770

Cara Mengatasi Masalah Absorber Full Pada Printer Canon IP2770

Jika Anda sudah menyadari bahwa printer Anda mengalami absorber full, ada beberapa langkah mudah yang bisa Anda lakukan untuk menormalkan kembali printer Anda.

  1. Yang pertama adalah Anda harus memastikan bahwa printer Anda tidak menyala.
  2. Setelah itu, Anda harus menekan dan menahan tombol resume tempat lampu kedip orange tersebut menyala
  3. Lalu, Anda harus menghidupkan kembali printer Anda dengan menekan tombol power, dan sambal menahan tombol power, Anda harus melepas tombol resume
  4. Setelahnya, Anda harus memencet tombol resume sebanyak 6 kali, dan ketika pencetan kelima, Anda harus menekan juga tombol power
  5. Terakhir, lepaskan semua tombol dan printer Canon IP2770 Anda akan berfungsi kembali dengan baik

Baca Juga : Cara Memperbaiki Printer Canon dan Printer Lainnya

Itulah tadi beberapa hal mengenai printer Canon IP2770 yang mesti Anda ketahui, seperti spesifikasinya, masalah yang sering terjadi, serta cara mengatasi printer Canon IP2770.

Printer Terbaik untuk Mahasiswa di 2021
Printer Terbaik untuk Mahasiswa di 2021
Printer Terbaik untuk Mahasiswa di 2021 – Ada
Cara Mengganti Kartrid Tinta Canon PIXMA MG2520
Cara Mengganti Kartrid Tinta Canon PIXMA MG2520
Cara Mengganti Kartrid Tinta Canon PIXMA MG2520
Cara Mengganti Tinta di Printer Canon
Cara Mengganti Tinta di Printer Canon
Cara Mengganti Tinta di Printer Canon – Mengganti
Cara Membersihkan Print Head Epson yang Benar
Cara Membersihkan Print Head Epson yang Benar
Cara Membersihkan Print Head Epson yang Benar

Leave a reply "Masalah dan Cara Mengatasi Printer Canon IP2770"


Top
error: Content is protected !!