Cara Menggunakan Printer Infus yang benar

Seputarprinter.com, Cara Menggunakan Printer Infus yang benar – Bagi anda yang memiliki printer infus, tentu penting untuk anda mengetahui cara menggunakan printer infus yang benar agar bisa menghasilkan hasil cetak yang sempurna. Pada dasarnya, printer merupakan salah satu hardware komputer yang penting untuk dirawat, karena jika tidak makan akan memicu tidak berfungsinya printer itu sendiri. Sebelum melanjutkan membaca, sebaiknya lihat dulu tutorial pemasangan infus di printer yang telah kami infokan sebelumnya.

Kelebihan utama pada printer dengan sistem tinta infus ini adalah user lebih mudah melakukan pengisian ulang tinta, dan bisa menghindari low ink cartridge. (lihat: Tutorial Lengkap Cara Mengisi Tinta Printer) Meski begitu, trouble pada printer juga seringkali ditemui pada printer infus. Untuk itu, dibawah ini ada beberapa ulasan mengenai cara penggunaan printer tinta infus.

Cara Menggunakan Printer Infus

Gambar Cara Menggunakan Printer Infus Penempatan Tabung Tinta

Cara menggunakan printer infus yang pertama adalah mengenai penempatan tabung infus. Posisi tabung infus jangan disimpan dibawah atau bahkan diatas printer. Printer dan tabung infusnya harus ditaruh secara sejajar. Selain itu, dalam printer infus anda akan menemukan katup botol pada tabung infus. Katup botol untuk tabung infus memiliki fungsi yang penting, dimana katup botol ini bisa membantu agar tinta tidak bocor dan tetap dalam posisinya.

Hal yang perlu diperhatikan kaitannya dengan katup botol ini adalah, pastikan katup besar terbuka dan katup kecil tabung tinta tertutup ketika anda mencetak. Lakukan pengisian ulang tinta pada tabung yang tinta katup besar. Cara pengisian tinta pada printer infus sangatlah mudah, cukup dengan menyuntikan tinta pada tabung besar, dan pastikan katup tabung kecil tertutup rapat.

Baca juga: 10 Cara Merawat Printer Infus Agar Tahan Lama

Jangan biarkan tinta pada tabung kecil dan tabung besar sejajar

cara menggunakan printer infus selanjutnya adalah mengenai tinta dalam tabung infus. Tabung tinta katup besar tidak boleh sejajar dengan tinta katup kecil. Apabila tinta dalam tabung katup kecil dan besar sejajar tintanya, maka anda perlu mengurangi tinta pada tabung katup kecil. Caranya, kosongkan tinta pada tabung besar dengan cara menyuntik hisap tinta pada tabung. Miringkan tabung hingga tinta berkurang sehingga tinta pada tabung infus kecil akan berpindah posisi ke tabung infus besar. Setelah itu, sejajarkan kembali posisi tabung. Apabila ada udara atau selang terlihat kosong, anda bisa melakukan head cleaning dengan cara membiarkan tinta mengalir sampai udara tersebut habis.

Solusi ketika selang tinta macet

Apabila tinta pada tabung infus printer macet atau tidak mengalir, bisa jadi head cartridge pada printer tersumbat. Untuk mengatasi hal ini anda bisa melakukan pembersihan cartridge atau bisa juga membeli cartridge baru.

Itulah beberapa tips menggunakan printer infus yang benar. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah jangan biarkan printer anda dibiarkan tidak terpakai, karena akan memicu keringnya tinta printer sehingga printer tidak bisa berfungsi dengan baik.

Printer Terbaik untuk Mahasiswa di 2021
Printer Terbaik untuk Mahasiswa di 2021
Printer Terbaik untuk Mahasiswa di 2021 – Ada
Cara Mengganti Tinta di Printer Canon
Cara Mengganti Tinta di Printer Canon
Cara Mengganti Tinta di Printer Canon – Mengganti
Cara Membersihkan Print Head Epson yang Benar
Cara Membersihkan Print Head Epson yang Benar
Cara Membersihkan Print Head Epson yang Benar
Bagaimana Cara Membersihkan Nosel yang Tersumbat
Bagaimana Cara Membersihkan Nosel yang Tersumbat
Bagaimana Cara Membersihkan Nosel yang Tersumbat – Karena

Leave a reply "Cara Menggunakan Printer Infus yang benar"


Top
error: Content is protected !!